Sekretaris Diskominfosp Minta Kepada 72 Peserta Pelatihan, Agar Meningkatkan Pengelolaan Informasi Pembangunan Pemkab Kutai Timur

oleh -136 Dilihat
oleh

INFOKUTIM.COM

SANGATTA. Sekretaris Diskominfosp Minta Kepada 72 Peserta Pelatihan, Agar Meningkatkan Pengelolaan Informasi Pembangunan Pemkab Kutai Timur – Pelatihan Jurnalistik dan Multimedia yang digelar Seni 17 Juli 2023 berakhir pada 18 Juli 2023 ditutup secara resmi oleh Sekretaris Diskominfosp Kab. Kutai Timur Rasyid yang didampingi Kepala Bidang Informasi Komunikasi Publik Lisa Kominten. Selasa (18/07/2023)

Diberitakan sebelumnya, sebanyak 72 peserta merupakan perwakilan dari Perangkat Daerah (PD) di lingkup Pemkab Kutim dengan menghadirkan narasumber berkompeten yang merupakan Pemimpin Redaksi (Pimred) media nasional yakni INFOKUTIM.COM

Sebelum menutup secara resmi Rasyid menyampaikan kepada seluruh peserta pelatihan. Sebagai pengelola media informasi khususnya di lingkup pemerintah, sudah menjadi kewajiban bersama untuk mengisi ruang publik dalam diseminasi informasi.

“Atau dengan kata lain melakukan penyebaran informasi melalui instansi masing-masing dan secara umum untuk menggambarkan pembangunan di kabupaten yang kita banggakan ini, “ujarnya

Sekretaris Diskominfosp Minta Kepada 72 Peserta Pelatihan, Agar Meningkatkan Pengelolaan Informasi Pembangunan Pemkab Kutai Timur

Dirinya berharap para peserta dapat mengimplementasikan ilmunya agar dapat menyuguhkan informasi pembangunan, kebijakan serta kesuksesan yang sudah diraih oleh pemerintah daerah

“Selain itu kami juga berharap hubungan yang baik antara Diskominfosp dengan semua perangkat daerah dalam diseminasi informasi dapat terus ditingkatkan dalam pengelolaan informasi terkait kemajuan dan pembangunan yang ada kabupaten kita, ” pungkasnya.

Post Views: 44

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *