SANGATTA. Tutup Pelatihan Dasar Pemandu Wisata, Nurullah Harapkan Peserta Punya Kompetensi Pemandu – Pelatihan Dasar Pemandu Wisata yang berlangsung selama tiga hari resmi ditutup oleh Kepala Dinas Pariwisata Kutai Timur Dr. H. Nurullah, M.pd di Hotel Royal Victoria Sangatta. Rabu (24/05/2023).
Hadir dalam kesempatan penutupan tersebut, Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata Yunita Ronting, SE, M.Si , Kepala Bidang Pengembangan Ekonomi Kreatif Akhmad Rifani, SE
Diberitakan sebelumnya Pelatihan Dasar Pemandu Wisata Tahun 2023, diikuti sebanyak 60 peserta yang berasal dari Kelompok Sadar Wisata, Kompak, Sahabat Ngobat, Track , MTMA, Sabana, Jejak Pesona Kutai Timur, Duta Pariwisata, Duta Budaya, Masata, Jalan Ceritaku Indonesia, Hijabas, Kec. Sangkulirang, Kec. Sangatta Utara, Kec. Sangatta Selatan, Kec. Teluk Pandan, Staf Dinas Pariwisata, Staf Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Guru, Wartawan, serta masyarakat umum.
Adapun narasumber yang dihadirkan dalam pelatihan tersebut, Awang Muhammad Jumri, S.Pd (Ketua HPI Kalimantan Timur) dan Askhar Muzakkar, S.Hut ( Ketua HPI Kutai Timur)
Dengan adanya pelatihan tersebut, diharapkan peserta punya kompetensi untuk pemandu, yang nantinya bisa saja para peserta bisa menjadi guide terjadi wisatawan ke Kabupaten Berau, bahkan bisa juga juga ke Provinsi Kalimantan Utara, mengingat Kutai Timur sebagai pintu gerbang Pariwisata bagian utara di Kalimantan Timur. Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Pariwisata Kutai Timur Dr. H. Nurullah, M.pd. dihadapan peserta pelatihan
Tutup Pelatihan Dasar Pemandu Wisata, Nurullah Harapkan Peserta Punya Kompetensi Pemandu
“Akan kita dorong terus sehingga betul-betul bisa menjadi penghasilan di dunia pariwisata, sehingga kedepannya nanti Kutai Timur bukan hanya mengandalkan batu bara saja, tetapi dengan mendorong sektor pariwisata ini bisa menjadi sumber penghasilan sumber bisnis bagi pelaku Pariwisata di Kutai Timur ini”. Ujarnya
Penutupan pelatihan juga dirangkai dengan pembagian piala, piagam dan uang pembinaan lomba Foto On The Spot Lom Plai 2023. Yang diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kutai Timur Nurullah
Post Views: 13