INFOKUTIM.COM Showbiz – Dunia hiburan tanah air sedang berduka, aktris Kiki Fatmala menghembuskan nafas terakhirnya pada hari ini, Jumat, 1 Desember 2023. Semasa karirnya, Kiki sempat menjadi salah satu peran yang paling digemari saat membintangi sinetron Si Manis Jembatan Ancol.
Kabar duka atas meninggalnya Kiki Fatmala diberikan langsung oleh pihak keluarga dalam keterangan yang ditulis di Instagram Kiki Fatmala.
Kiki meninggal karena komplikasi penyakit kanker. Yuk, simak artikel lengkapnya di bawah ini.
“Dengan kesedihan yang mendalam dan berat hati, kami ingin mengumumkan meninggalnya Kiki Fatmala tercinta, yang tidak hanya menjadi kesayangan keluarga kami tetapi juga sahabat yang dikenal banyak orang. Kiki Fatmala meninggal dunia di rumah sakit pada 1 Desember 2023 dalam usia 56 tahun akibat komplikasi penyakit kanker,” demikian bunyi keterangan unggahan tersebut, dikutip INFOKUTIM.COM.
Aktris sekaligus sahabat Kiki Fatmala, Diah Permatasari, merasa sangat sedih atas meninggalnya Kiki Fatmala.
Melalui Instagram pribadinya, Diah memposting kumpulan video yang memperlihatkan dirinya bersama Kiki Fatmala.
Melalui caption yang tertulis di unggahannya, Diah mengungkapkan perasaan sedihnya.
Ia mengaku kaget saat mendengar kabar duka meninggalnya Kiki Fatmala.
“Selamat tinggal Kiki @qq_fatmala, aku masih kaget dengan kepergianmu,” tulis Diah Permatasari yang disebutkan INFOKUTIM.COM.
Diah merasa punya banyak kenangan indah bersama Kiki Fatmala.
Bahkan, Diah mengaku baru menghubungi Kiki melalui telepon. Saat itu, Kiki sedang senang.
“Banyak sekali kenangan indah saat kita syuting bersama.. Beberapa waktu lalu kamu menelponku dengan penuh semangat dan suaramu lantang sekali,” tulis Diah.
Kemudian Diah memberikan doa terbaik untuk Kiki Fatmala.
Semoga jiwa dan ragamu beristirahat di surga, tulis Diah Permatasari. Netizen ingin Bobby Nasution menghapus postingan videonya, kenapa? Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu terlihat berpegangan tangan sambil berlari menyusuri jalan raya lalu menyapa warga yang hadir dalam acara tersebut. INFOKUTIM.COM.co.id 8 Januari 2024